resep udang asam manis pedas

Resep Udang Asam Manis Pedas, Beragam Rasa Sekali Sruput

Hai pembaca! Kali ini kita akan tuliskan resep udang asam manis pedas ya. Resep ini kami nukilkan dari beberapa sumber.

Siapa sih yang tidak suka udang? Ada! Biasanya mereka yang memang alergi terhadap udang. Jika makan udang biasanya akan gatal-gatal, badan jadi ruam-ruam tak jarang malah ada yang muncul demam setelah memakan udang. Bersyukur bagi yang tidak alergi udang, karena mereka yang alergi pun sebenarnya menyukai udang.

Udang adalah hewan air yang halal dimakan, dan akan memiliki bau wangi yang khas ketika dimasak, baik itu digulai, apa lagi digoreng. Cara memasak udang pun beragam. Masyarakat Indonesia sangat kreatif sekali mengolah makanan berbahan udang, tidak hanya digoreng balado yang identik dengan rasa pedas, masyarakat kita bisa mengombinasikan rasa asam, manis, dan pedas sekaligus dalam sepiring olahan udang.

Langsung saja ya, kita baca resepnya.

Resep Udang Asam Manis Pedas nan Menggoda Lidah

Bahan Mentah

  • 500 gram udang (kupas, potong kepalanya)
  • 1 bawang bombay (iris tipis)
  • 1 buah tomat (belah empat)
  • 5 sdm saus tomat
  • 5 sdm saus sambal
  • Minyak goreng (secukupnya)

Bumbu Halus

  • 5 siung bawang merah
  • 3 siung bawang putih
  • 5 buah cabai rawit
  • Lada bubuk (secukupnya)
  • Garam (secukupnya)
  • Gula (secukupnya)
  • Penyedap (secukupnya, jika suka)

Cara Membuat

  1. Goreng udang hingga matang. Tiriskan, sisihkan lebih dulu.
  2. Panaskan sedikit minyak, tumis bawang bombay hingga harum. 
  3. Masukkan bumbu halus ke dalam tumisan bawang bombay, tambahkan tomat, saus tomat dan saus sambal. Tambahkan sedikit air, biarkan mendidih. 
  4. Masukkan udang ke dalam bumbu, aduk rata. 
  5. Masak udang hingga bumbu meresap dan matang. 
  6. Segera angkat udang yang matang, sajikan bersama nasi putih hangat.

Selamat menikmati ya pembaca. Semoga resep ini bisa bermanfaat dan bisa menambah keakraban di antara keluarga pembaca. Silahkan save tulisan ini, tuliskan komentar, dan share ke sosial media kamu agar lebih banyak lagi para pembaca yang bisa menyajikan udang asam manis pedas untuk keluarga tercintanya.

Baca resep masakan padang lainnya di sini!

Related Posts

Leave a Reply