Resep Masakan Khas Padang Rendang Daun Singkong

Resep Masakan Khas Padang Rendang Daun Singkong

SARIBUNDO.BIZ – Masakan khas Padang mempunyai banyak sekali variasi yang mampu memikat hati para penikmatnya. Salah satu dari ciri yang paling khas masakan orang Minang itu adalah olahan rendangnya. Rendang ini mempunyai begitu banyak variasinya, tidak hanya rendang yang terbuat dari daging, tetapi ada juga masakan rendang yang terbuat dari daun singkong.

Rendang daun singkong juga menjadi salah satu masakan Padang yang paling populer. Penasaran dengan masakan rendang daun singkong tersebut? Langsung saja simak tips resep masakan khas Padang rendang daun singkong berikut ini.

Seperti biasanya langkah yang harus Anda tempuh sebelum memulai memasak sebuah masakan khas Padang ini adalah dengan mempersiapkan segala bahan serta bumbu yang di perlukan, seperti:

Resep Rendang Daun Singkong

2 ikat daun singkong yang masih segar

150 gram kacang merah

1 gelas saja santan kental

Untuk bumbunya Anda harus mempersiapkan:

3 bawang putih

10 cabe merah

6 butir kemiri

1 potong kunyit

1 potongan terasi berukuran kecil

1 sendok teh ketumbar

Daun salam 2 lembar

Lengkuas 1 ruas jari

Garam sesuai selera Anda

Cara Membuat Masakan Rendang Daun Singkong

Setelah semua bahan serta bumbu sudah Anda persiapkan, sekarang saatnya menyimak langkah-langkah memasaknya, antara lain :

  1. Yang pertama harus Anda perhatikan adalah merebus daun singkong tersebut bersamaan dengan kacang merah hingga lunak.
  2. Lalu untuk bumbunya cukup Anda haluskan, kecuali daun salam serta lengkuas agar Anda sisihkan terlebih dulu.
  3. Jika semua bumbu sudah halus, Anda campurkan bersama dengan bahan yang di rebus, dan masukan juga bahan-bahan lainnya menjadi satu.
  4. Lalu tambahkan santan kental, lengkuas yang terlebih dulu Anda memarkan, dan daun salam.
  5. Masak hingga air santannya kering sembari Anda aduk-aduk.

Sangat mudah bukan cara membuat masakan khas daerah Padang tersebut? Semoga setelah di berikan informasi resep masakan khas Padang rendang daun singkong ini bisa menginspirasi kita  semua ya.

Disarikan dari medianita

Related Posts

Leave a Reply